Sebutkan dan jelaskan jenis permintaan menurut daya beli dan jumlah konsumen
Jawaban:
Jenis-jenis Permintaan:
Permintaan Berdasarkan Daya Beli Konsumen
Permintaan Efektif – Permintaan yang disertai dengan daya beli dan terjadinya transaksi.
Permintaan Potensial – Permintaan yang disertai dengan daya beli, namun belum terjadi transaksi.
Permintaan Absolut – Permintaan yang tidak disertai dengan daya beli.
Permintaan Berdasarkan Jumlahnya
Permintaan Individu – Permintaan individu terhadap suatu barang atau jasa tertentu.
Permintaan Pasar – Hasil penjumlahan dari permintaan-permintaan individu terhadap suatu barang atau jasa tertentu pada saat bersamaan.